Diberdayakan oleh Blogger.

Tips Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Yang Aman

Tips Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Yang Aman - Buka hanya orang dewasa saja yang sering mengalami hidung tersumbat. Sama halnya dengan bayi, hdiung tersumbat yang dirasakan orang dewasa tentunya akan lebih mudah pengobatannya. Berbeda dengan bayi penanganan hidung tersmbat pada bayi memang harus lebih teliti dan bahkan penggunaan obatpun sangat di batasi. Tentunya setiap ibu akan sangat merasa khawatir jika si buah hati tercinta terserang masalah hidung tersumbat. Dan biasanya si bayi akan lebih rewel karena keridaknyamanan untuk bernafas. Untuk ibu yang bingung untuk mengatasi hidung tersumbat pada bayi, beberapa tips berikut bisa ibu coba di rumah.



Hangatkan badan bayi 
Memberikan kehangatan pada bayi dengan penuh kasih sayang akan sangat membantu dalam mengatasi hidung tersumbat. Berikan dekapan hangat sambil di gendong dan menggunakan selimut. Mengajak bayi untuk berjemur di pagi hari agar tekena sinar matahari dan memandikannya menggunakan air hangat. Matikan AC ataupun kipas angin agar bayi selalu merasa hangat.

Penguapan alami 
Penguapan alami atau terapi uap dengan cara memberikan uap dari air panas yang telah ditetesi minyak telon. Biarkan bayi mengitup uap hangat tersebut dan akan sangat membantu dalam melegakan hidung tersumbat. Cara ini juga sering di lakukan orang dewasa. Atur posisi bayi telungkup dan menggendongnya erat-erat, dekatkan hidungnya ke arah uap yang ke luar. Namun tentunya bunda juga harus lebih berhati-hati untuk melakukan tips tersebut.

Pijat lembut hidung bayi 
Pijat hidung bayi dengan cara lembut bagian atas boleh menggunakan minyak telon. Tips berikut ini mempermudah mengeluarkan lendir dalam hidung yang menghalangi pernafasan.

Mengatur posisi tidur bayi. 
Kiat ini pun dapat meringankan dan melegakan sistem pernafasan bayi yang sedang tersumbat. Miringkan posisi tubuh bayi ke kiri jika hidung yang tersumbat sebelah kanan. Dan sebaliknya miringkan posisi tidur bayi ke kanan kalau hidung kiri bayi tersumbat. 

Menyedot cairan lendir (ingus) 
Tips ini dapat dilakukan dengan menggunakan alat penyedot ingus bayi yang banyak tersedia di apotek. Namun bunda juga harus berhati-hati dalam melakukan tips berikut ini, mengingat kulit bayi yang masih sensitif dan rentan iritasi.

Teteskan NaCl ke hidung bayi 
NaCl atau di kenal juga larutan garam murni dapat membantu dalam mengatasi hidung tersumbat bayi. Gunakan cairan NaCI yang memiliki kandunganfisiologis 0,9% (20 ml) yang banyak tersedia di apotek. Teteskan NaCI pada hidung bayi dan biarkan beberapa saat, pemberian NaCI akan sangat mempermudah ingus ataupun lendir keluar karena teksturnya yang lebih encer. Bunda juga dapat menggunakan alat penyedot ingus khusus bayi untuk mengeluarkan ledir di hidung.

Gunakan balsem ataupun minyak kayu putih
Pakai balsam pelega pernapasan kusus bayi seperti Transpulmin kemudian oleskan di bagian dada bayi, leher, dan punggung. Pijat dengan lembut sampai bayi merasa hangat dan meringankan mengatasi hidung tersumbat.

0 Responses to “Tips Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Yang Aman”

Posting Komentar